Documentation
Jika terdapat pertanyaan terkait penjelasan di bawah, jangan sungkan untuk menghubungi kami
Author: digha
Daftar Isi: |
Didirikan sebagai penyedia layanan jasa kurir/pengiriman, khusus surat yang berupa produk hukum / lainnya, sebagai alternatif pilihan dari perusahaan swasta/BUMN serupa untuk wilayah administratif KPP Pratama di Aceh.
1.
Blank Pages |
Alamat wajib pajak pada umumnya di wilayah aceh tidak tercatat dengan lengkap di DJP, terjadi baik ketika pendaftaran NPWP maupun disebabkan oleh pencatatan nama wilayah di dalam provinsi aceh sendiri yang masih tidak rapi.
Dampaknya, surat yang dikirimkan dari KPP Pratama sering kali hanya menampilkan alamat kosong, seperti : alamat hanya tertulis nama kelurahan, dimana kebanyakan kelurahan di wilayah aceh memiliki wilayah yang luas, membuat penyedia jasa pengiriman sudah kehilangan semangat untuk menyampaikan amanah tersebut.
2.
Blank Cross Check |
Pengirim sebagai penerbit produk hukum di KPP Pratama (dalam ruang lingkup jabatan terkait), tidak pernah mengetahui STATUS SURAT yang sudah dikirimkan, sering kali hanya menerima pengembalian berupa KEMPOS/RETOUR dan itupun dalam jangka waktu yang lama, belum lagi surat terkirim, baru diketahui ketika wajib pajak ada respon dengan datang ke kantor ataupun menghubungi kantor.
3.
Biaya |
Dengan status surat yang tidak diketahui, wilayah luas yang ditangani KPP Pratama, Biaya menjadi kendala tersendiri, dimana biaya yang dikeluarkan tidak sebanding dengan hasil yang didapat (kurang Efesien).
4.
Waktu |
Sering kali dikarenakan kendala-kendala yang dihadapi sebagaimana dimaksud diatas, terutama WAKTU yang tidak pasti karena menunggu respon balik dari penerima sebagai tanda bahwa surat TERKIRIM, pengirim terhambat dan terlambat dalam mengambil tindak lanjut hukum berikutnya.
1.
Blank Pages |
Untuk surat BLANK PAGES, permasalahan yang timbul seperti :
2.
Blank Cross Check |
Status surat dapat dipantau melalui aplikasi web : https://digha.co.id, meliputi :
3.
Biaya |
Dengan luasnya wilayah administratif KPP Pratama di wilayah provinsi aceh, kami menawarkan tarif 1 harga yang disepakati bersama, ditambah apabila kondisi surat RETOUR/KEMPOS tanpa data yang didapat di lapangan kami berkomitmen dibayar 1/2 Tarif, sehingga anggaran KPP Pratama menjadi lebih Efesien dalam penggunaan dan mendapatkan hasil yang maksimal.
4.
Waktu |
Digha Xpress adalah layanan bersifat premium, pengiriman surat dengan standar waktu pengiriman minimum H+2 s.d maximum H+5, semua surat kami letakkan sebagai prioritas, terkecuali pengirim menghendaki beberapa pengiriman untuk didahulukan.
Sebagai Prosedur wajib FOTO dan KOORDINAT, manfaat untuk KPP Pratama adalah dapat menggunakan data dimaksud sebagai acuan dalam membantu pekerjaan seperti KPDL, GEOTAGGING, CANVASSING, memudahkan ketika akan visit(dilengkapi dengan link menuju GMAPS),membantu pelayanan, penagihan, dll.
Sebagai Prosedur wajib Data tambahan untuk surat Kempos/Retour,dapat dimanfaatkan oleh KPP Pratama sebagai bahan UPDATE DATA SE-11, memudahkan AR untuk mengambil tindak lanjut berikutnya, dll.
Untuk surat Kempos/Retour, dapat dimanfaatkan oleh KPP Pratama sebagai bahan untuk mengambil kebijakan seperti UPDATE DATA NON EFEKTIF, dll.
Kami hanya akan mengambil pekerjaan dari satu pemberi kerja untuk satu waktu yang sama, dalam hal ini semisal untuk KPP Aceh Besar, maka driver kami tidak akan kehilangan fokus dengan mengambil pekerjaan dari instansi pemerintahan yang lain atau KPP Pratama yang lain. Sehingga level Manager dan Driver hanya akan memegang 1 KPP Pratama, sehingga komitmen kami untuk membantu KPP Pratama Aceh besar akan tercapai.